RANGKAIAN KEGIATAN PC. PERGUNU KUDUS PERINGATI HARI GURU NASIONAL TAHUN 2022

KUDUS.- Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) ke-77 tahun 2022, PC. Pergunu Kudus selenggarakan berbagai kegiatan. Kegiatan tersebut meliputi; Sosialisasi Perda Pendidikan, Pendidikan dan Pelatihan Implementasi Kurikulum Merdeka dan Workshop Asesmen Kurikulum Merdeka.
1. PC. PERGUNU KUDUS LAKSANAKAN KONSOLIDASI DAN EVALUASI KINERJA ORGANISASI.
===============
Pimpinan Cabang Pergunu Kudus, bekerjasama dengan H. Mawahib, anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah melaksanakan Sosialisasi Perda No. 1 tahun 2019, tentang Penyelenggaraan Pendidikan.
Kegiatan diikuti oleh Pengurus PC. Pergunu Kudus, Pengurus Pimpinan Anak Cabang ( PAC ) dan Pimpinan Ranting, serta para Tokoh Pendidikan dan Pimpinan Madrasah / Sekolah yang berjumlah 100 peserta.
Kegiatan Sosialisasi ini, bertempat di ruang Pertemuan RM. Bambu Wulung Jln. Raya Kudus – Pati, Dukuh Sumber Bulusan Tenggeles Mejobo Kudus, pada hari Ahad, 20 November 2022.
Pada kesempatan ini, H. Rumadi, M.Ag, memanfaatkan forum ini untuk Sosialisasi, Edukasi dan Konsolidasi.
Kepada para Pengurus PC, PAC dan Ranting, untuk melaksanakan evaluasi kinerja, untuk selalu ditingkatkan. Kepada para Tokoh Pendidikan, Rumadi berharap, agar para tokoh berkenan mendukung dan membantu terbentuk nya Pimpinan Pimpinan Ranting di wilayah masing-masing.

2. PC.PERGUNU KUDUS LAKSANAKAN DIKLAT IKM
=================
Pimpinan Cabang Pergunu Kudus melaksanakan kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Implementasi Kurikulum Merdeka.
Kegiatan ini berkat kerjasama PC Pergunu Kudus dengan Balai Diklat Keagamaan Jawa Semarang.
Kegiatan Diklat dilaksanakan secara online, dengan pola 32 JP, yang berlangsung sejak Senin – Kamis, tgl. 21-24 November 2022.
Peserta Diklat IKM ESC Pergunu Kudus diikuti oleh 37 Peserta yang terdiri dari guru MI,MTs dan MA. Harapan Ketua PC, H. Rumadi, M.Ag, dengan Diklat ini, dapat membantu guru memahami hakikat, tujuan dan tindak lanjut dari IKM, yang pada gilirannya akan dapat meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Kudus. (RPK).

3. PC. PERGUNU KUDUS LAKSANA KAN WORKSHOP ASESMEN KURIKULUM MERDEKA.
=================
Pimpinan Cabang Pergunu Kab. Kudus melaksanakan Workshop Asesmen Kurikulum Merdeka.
Kegiatan workshop ini, dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari Diklat IKM ESC Kurikulum Merdeka, yang telah berlangsung pada 21- 24 November yang lalu. Kegiatan workshop ini diikuti oleh 35 peserta dari berbagai jenjang pendidikan mulai dari MI, MTs dan MA utusan dari masing masing Pimpinan Anak Cabang ( PAC ) di Kabupaten Kudus.
Hadir sebagai Nara sumber H. Mutadi, S.Pd, M.Ed, dan Muhammad Husnul Falah, M.Pd, M.Si.
Beliau berdua menyampaikan teknik – teknik Asesmen secara detail disertai dengan praktik.
Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Pertemuan/ Kolam Renang Amanah Honggosoco Jekulo Kudus, pada hari Kamis, 1 Desember 2022.
Pada kesempatan ini, Ketua PC. Pergunu Kudus, H. Rumadi, M.Ag, memohon kepada para peserta, untuk dapat mengembangkan ilmu yang diperoleh selama workshop dan menularkan kepada para guru yang lain.
Selanjutnya Rumadi berharap, agar kegiatan workshop ini, ada tindak lanjut nya dan tidak berhenti pada peserta ini saja.
Pada penutup arahan nya, agar forum silaturahim dan keilmuan ini dapat terjalin sebagai sarana menuntut ilmu dan tukar informasi sesama peserta. (RPK).

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *